Pengenalan Sains melalui Bermain Rasa menggunakan Media Bahan Dapur untuk Memperluas Pengalaman dan Pengetahuan Anak Usia Dini

  • Abd Azis STIT Al-Ibrohimy Bangkalan
  • Mariyatur AN STIT Al-Ibrohimy Bangkalan
Keywords: Sains, Bermain Rasa, Pengetahuan.

Abstract

Sejatinya manusia mampu untuk menjadi individu Kreatif namun perbedaanya terdapat pada kemauan seseorang Untuk menjadi kreatif. Dengan kata lain Kreativitas anak Dikoordinasikan oleh kekhasan ide dan juga pertumbuhan Imajinasi dan fantasi. Anak kreatif peka terhadap rangsangan dan Rangsangan yang mereka dapatkan dari lingkungan. Maka dari itu penulis memilih menggunakan media bahan dapur yang mudah di jumpai sebagai alat eksperimen untuk mengenalkan berbagai macam rasa pada anak.Bermain rasa memberikan kesempatan pada anak untuk merasakan rasa, bau, tekstur (kasar dan halus) melalui indranya. Dengan bermain rasa, anak diajak bereksplorasi dan bereksperimen dengan melihat, menyentuh, mencium dan merasakan sesuatu dalam kehidupan nyata Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran sains melalui eksplorasi sensorik dengan bahan-bahan dapur dapat menjadi metode yang efektif untuk anak usia dini.Akan tetapi efektivitasnya bergantung pada berbagai faktor, termasuk karakteristik pribadi anak, lingkungan belajar, dan pendekatan  pendidik. Dari hasil penelitian 5 Orang Anak menunjukkan kemampuan yang lebih baik dalam mengeksplorasi dan mendeskripsikan pengalaman indrawi mereka. Ini sejalan dengan teori perkembangan kognitif Piaget, yang menekankan pentingnya pengalaman konkret dalam pembelajaran anak usia dini.[1] Kemampuan mereka untuk membuat perbandingan dan menghubungkan pengalaman baru dengan pengetahuan yang sudah ada menunjukkan perkembangan kemampuan berpikir asosiatif yang baik. Di sisi lain, kesulitan yang dialami oleh 5 orang anak lainnya mungkin mencerminkan adanya perbedaan dalam kematangan kognitif atau pengalaman sebelumnya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-29
How to Cite
Azis, A., & AN, M. (2024). Pengenalan Sains melalui Bermain Rasa menggunakan Media Bahan Dapur untuk Memperluas Pengalaman dan Pengetahuan Anak Usia Dini. WALADI, 2(1), 76-97. https://doi.org/10.61815/waladi.v2i1.386
Section
Articles